Tuesday, February 14, 2017

Fitnes Untuk Tipe Ectomorph

Kamu orang dengan tipe echtomorph, orang yang kurus dan sulit untuk menambah berat badan.
Kamu ingin menambah berat badan tapi tidak tahu caranya ?

Saya ingin membagi cara agar tubuh ectomorph kalian bisa jadi berisi, simak penjelasan berikut :



Makan Banyak

Makan banyak disini bukan berarti semua makanan bisa kalian makan. Jika kalian ingin cepat menambahkan berat badan. Kalian harus perbanyak makanan yang mengandung banyak serat. Dan kalian juga harus menambahkan 500+ kalori dari yang tubuh kalian butuhkan dalam sehari. Jika kalian sulit untuk makan banyak, kalian bisa menambahkan segelas susu di pagi hari dan malam hari.


Olahraga

Cobalah olahraga min 30 menit sehari. Jika kalian ingin badan yang berisi. Lakukan fitnes min seminggu 3 kali. lakukan rep 8-12.

Weight Gainer

Atau kalian bisa mencoba Weight Gainer. Weigh Gainer adalah susu yang mengandung campuran protein dan karbohidrat. Jadi itu yang paling bagus untuk kalian yang ingin menambahkan berat badan. Susu ini juga banyak mengandung kalori.

Cara Menggemukan Badan Untuk Ectomorph

Menambah Asupan Kalori :
Jenis atau tipe tubuh ectomorph harus menambah asupan kalori lebih banyak untuk menambah berat badan. Dengan menambah kalori berarti harus makan lebih sering. Jika seseorang pada umumnya membatasi jumlah karbohidrat saat mereka berdiet, tubuh ectomorph harus mengonsumsi lebih banyak kalori setiap hari. Komposisi yang dianjurkan untuk menambah berat badan pada tipe ectomorph adalah 50% protein, 30% karbohidrat dan 20% lemak.
Cukup tidur dan hindari begadang
Cara kedua adalah menambah berat badan bagi tubuh ectomorph yaitu,menghindari begadang!. Tubuh mengalami perkembangan optimal saat anda sedang tidur. Ketika anda tidur sistem yang anda lepaskan adalah hormon pertumbuhan alami yang membantu membangun dan memperbaiki jaringan otot yang rusak selama anda latihan. Tidur cukup 8-10 jam di malam hari dapat membantu meningkatkan berat badan Anda. Sebaliknya, semakin sedikit waktu tidur Anda, semakin kecil kemungkinan berat badan Anda bertambah.Maka dari itu mulailah sejak dini untuk merubah gaya hidup sehat anda.
Latihan Beban
Sebagian besar dari anda mungkin sudah melakukan latihan beban untuk menambah berat badan. Namun latihan Anda tidak juga membuahkan hasil. Bisa saja latihan yang Anda lakukan kurang tepat,biasanya seseorang ditempat gym/fitness hanyalah sekedarnya latihan. Latihan compound seperti squat adalah latihan yang baik dilakukan bagi tubuh ectomorph. Latihan compound memungkinkan persendian dan otot anda terlatih secara bersamaan. Saat berlatih squat misalnya, Anda bisa melatih otot pinggul, lutut, dan engkel secara bersamaan. Push up dan bench press juga sangat bagus untuk menambah berat badan yang baik bagi tubuh ectomorph. Latihan ini berguna untuk perkembangan otot dada dan lengan Anda.Latihanlah semaksimal mungkin tubuh anda untuk mendapatkan hasil yang memuaskan.
Suplemen Tambahan
Suplemen tambahan seperti gainer/weight gainer sangatlah bagus untuk menambah berat badan anda.Minumlah suplemen fitnes sesuai dengan aturan yang ada,imbangi dengan makanan yang bergizi seperti daging,ikan,kacang-kacangan dan sayuran.Untuk itu karbohidrat pun juga sangat penting bagi tubuh ectomorph.Dalam memilih suplemen fitnes anda juga harus melihat mana suplemen fitnes yang cocok untuk tubuh anda.Jika anda merasa kurang yakin dengan suplemen fitnes yang anda pilih,mungkin anda bisa konsultasikan dengan ahli nutrisi.

Cara menambah berat badan di atas akan berjalan maksimal jika Anda berlatih maksimal 45 menit sebanyak 3 atau 4 kali seminggu. Pastikan Anda menyelesaikan 6-8 repetisi dari 3-4 set yang harus Anda lakukan untuk membantu menambah massa otot dan berat badan Anda. Lakukan latihan tersebut secara bertahap dan lihatlah perubahannya pada tubuh Anda. Selamat mencoba!

Tipe - Tipe Tubuh Manusia




Tiga tipe tubuh manusia terdiri dari ectomorph, mesomorph dan endomorph. Tipe tubuh ini akan sangat mempengaruhi dalam metabolisme tubuh dalam mengolah makanan, sehingga sangat berpengaruh pada bentuk tubuh dan berat badan seseorang.

Dari ketiga tipe tubuh ini maka akan mudah terlihat kenapa ada orang yang banyak makan namun tetap kurus? Kenapa ada yang sedikit makan namun mudah gemuk, tetapi ada yang mau makan banyak atau sedikit tetapi bentuk badan tetap bagus dan berat badan tetap ideal.

Ciri-ciri tipe tubuh manusia secara singkat diantaranya :

Ectomorph

Ciri dari tubuh ectomorph diantaranya berbadan kurus, massa otot kecil, berat badan sulit naik walaupun memakan banyak kalori. Ciri lain dari ectomorph yakni memiliki ukuran pinggang yang kecil begitu juga dengan lebar bahu.

Tipe tubuh ectomorph butuh kerja keras dan kesabaran untuk menaikkan berat badan atau untuk membentuk tubuh yang ideal, diantaranya dengan rutin latihan angkat beban  untuk meningkatkan massa otot. Tipe ectomorph hanya bias meningkatkan berat badan dengan cara meningkatkan massa otot dengan latihan angkat beban. Setelah terbentuk, tipe tubuh ini tetap harus menjaga bentuk tubuh dengan cara tetap rutin berlatih angkat beban dan diseimbangkan dengan tetap menjaga nutrisi makanan.

Tipe ectomorph termasuk tubuh dengan metabolism tinggi sehingga mudah untuk membakar apa saja makanan yang dimakan, sangat mudah untuk menurunkan berat badan walaupun makan banyak, karena tubuh ectomorph tidak menyimpan lemak dalam tubuh.

Endomorph

Ciri dari rubuh endomorph diantaranya bentuk badan yang bulat, gemuk, besar, berat badan sangat mudah naik damun sulit untuk diturunkan.

Tubuh endomorph memiliki kandungan lemak yang tinggi dalam tubuh karena endomorph dapat menyimpan lemak dalam jumlah besar dalam tubuh.Ukuran paha dan pinggang tubuh endomorph cenderung lebih lebar.

Endomorph memiliki metabolism tubuh yang rendah sehingga berat badan mudah naik walau hanya makan sedikit makanan. Untuk membentuk tubuh yang ideal maka tipe endomorph harus diet sehat yang mengutamakan puasa dan berolah raga angkat beban karena dapat membakar kalori lebih banyak dan lebih cepat dari pada olah raga aerobic biasa.

Mesomorph

Ciri dari tubuh mesomorph adalah berat badan yang ideal sesuai dengan tinggi badan, tidak gemuk namun tidak juga kurus. Type tubuh mesomorph merupakan type tubuh ideal yang mudah untuk dibentuk menjadi atletis secara ideal.

Tipe tubuh mesomorph cenderung sudah berotot walaupun tidak melakukan olah raga khusus seperti angkat beban, namun definisi otot tubuh mesomorph sudah terbentuk secara alami. Type tubuh ini sangat mudah untuk dibentuk karena keseimbangan metabolisme tubuhnya.


Kebanyakan tipe mesomorph tidak memiliki masalah yang serius dengan berat badan maupun bentuk badan, tipe ini hanya tergantung kepada si pemilik tubuh, apakah ingin mengolah menjadi tubuh yang lebih atletis atau hanya membiarkan begitu saja namun tetap terlihat bagus.